Sabtu, 06 Juni 2009

Edisi 06/I Juni 2009

Ucapan Selamat

Shalom..

Ucap syukur kepada Tuhan Yesus yang selalu mengiring langkah kita sehingga setiap waktu menjadi lebih bermakna. Karunia hadir kembali membawa kabar menarik dari setiap sudut kehidupan jemaat GKJ Purwantoro.
Sebelumnya “Selamat Ulang Tahun” dulu nih buat GKJ Purwantoro. Nah, yang kemarin tidak sempat datang langsung ke perayaannya, jangan khawatir, karena Karunia menyajikan liputan acara tersebut. Ikuti juga kuis Karunia, siapa tahu Anda yang akan mendapatkan hadiah menarik dari Karunia. OK !! Kritik dan saran dari Anda tetap kami tunggu, agar Karunia menjadi yang terbaik. Tuhan Memberkati. (Siti)

Sedikit Perhatian

Bacaan: Matius 25:34-40

Apa yang anda tangkap dari gambar bulatan di atas?
Segala sesuatu yang tampak pasti akan menjadi pusat perhatian dan sebaliknya apa yang samar, buruk dan tak terlihat seringkali semakin di lupakan. Taukah Anda bahwa mereka yang tak pernah tersentuh pandangan mata sebenarnya juga ingin diperhatikan, ditopang dan dikuatkan agar tetap bisa bangkit.

Ulang tahun gereja mengingatkan kita kembali bahwa kita lahir, tumbuh dan dipelihara di tempat ini. Bukan hanya kebetulan kalau kita ditempatkan di GKJ Purwantoro untuk bertumbuh dan melayani. Apa yang sudah kita kerjakan ?

Satu hal sederhana yang seringkali tidak dikerjakan yaitu memberi “sedikit perhatian” untuk saudara-saudara kita karena sebenarnya ini adalah sebuah pelayanan yang dibutuhkan dalam pemeliharaan ( Matius 25 : 40).

Jadi kerjakan hal sederhana ini sebagai bentuk pelayanan kita pada Allah. Sekedar memberi senyuman, sapaan atau sms untuk saudara kita di perantauan atau siapapun yang tengah undur dan membutuhkan perhatian tentu bukan hal yang sulit, bukan? Mari kita sama-sama belajar untuk memberikan sedikit perhatian untuk tetap memelihara persaudaraan di dalam Kristus. (Siti)

Bersama Kita Bisa

( Hasil Kiriman : Ibu Budi Purwani Randusari, Priskila Bulukerto dan Haryono Bulukerto)

Tanggal 25 Mei 2009 GKJ Purwantoro berusia 14 tahun. Menjadi gereja yang dewasa yang mandiri dan siap menghadapi tantangan zaman. Syukur kepada Tuhan yang senantiasa menyertai setiap perjalanan GKJ Purwantoro dengan suka dukanya yang dirasakan oleh 6 pepanthannya.

HEBAT & PEMBERANI
Ada yang berpendapat bahwa GKJ Purwantoro itu hebat dan pemberani. Hebat karena Purwantoro yang bisa dibilang daerah pedesaan dimana medannya begitu menantang, tetapi pelayanan boleh tetap berjalan. GKJ Purwantoro terdiri dari 800 jemaat dan dengan jumlah jemaat yang sebanyak itu hanya dipimpin oleh 1 pendeta. Apalagi untuk saat ini pendeta GKJ Purwantoro menjadi Sekum di Sinode dimana hampir semua waktunya habis di Sinode, tapi pemeliharaan jemaat di GKJ Purwantoro bisa diatasi oleh majelis. Di GKJ Purwantoro sangat minim pemain musik. Ya memang ada beberapa yang merelakam dirinya untuk ambil bagian di dalam melayani Tuhan tapi jumlahnya sedikit sekali, belum lagi kalau terbentur dengan ketidakhadiran mereka dalam ibadah atau kemungkinan terburuknya adalah seandainya mereka merantau. Tapi itu bukanlah penghalang, karena meskipun tanpa alat musik kita masih tetap bisa memuji dan menyembah Tuhan. Pemuda GKJ Purwantoro sebagian besar
merantau, tapi jarak bukanlah penghalang karena tetap terjalin komunikasi dan kerjasama dengan pemuda dan remaja yang masih di sini. Pemberani karena dilihat dari kondisi ekonomi yang minim, dimana seringkali kondisi keuangan defisit, tapi GKJ Purwantoro berani untuk melakukan pemanggilan pendeta ke-2. Dan justru sekarang sudah ada team khusus yang menanganinya.

ALLAH BESERTA KITA
Seperti cerita Musa yang butuh waktu 430 tahun untuk membawa bangsa Israel keluar dari Mesir, di situ nyata sekali bahwa Tuhan menyertai mereka, terbukti ketika permasalahan datang, Tuhan selalu memberi jalan keluar. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjadikan GKJ Purwantoro ini menjadi lebih baik lagi. Misalnya tiap-tiap pepanthan harus membuat rancangan-rancangan, kira-kira target apa yang hendak di capai dalam satu tahun dan tentu saja harus tetep ada evaluasi. Selain itu harus ada komunikasi yang baik antar jemaat, majelis maupun dengan komisi yang ada. Janganlah kita memegahkan diri dalam kecongkakan tapi kita harus tetap berserah diri kepada Tuhan, dan Tuhan akan selalu menyertai kita. Biarlah rencana Tuhan yang boleh terjadi dalam diri kita ( Yakubus 5 : 15-16).

Semoga dengan bertambahnya usia juga berarti bertambah semangat untuk melayani Tuhan, sehingga banyak jiwa-jiwa yang dimenangkan, dan tentu saja bisa menjadi Garam dan Terang Dunia.

Selamat Ulang Tahun GKJ Purwantoro Yang Ke-14. Tuhan Memberkati (In@)

Retret KOMPA

KOMPA akan mengadakan
RETRET dalam rangka
mengisi liburan kenaikan kelas
pada tanggal 19-20 Juli 2009 di
Sendang Ratu Kenyo dengan
biaya Rp. 25.000 per orang.
Bagi yang berminat silakan
hubungi Sdr. Ina Purwantoro
atau pengurus KOMPA
lainnya.

Ringkasan Peristiwa

Caraka Jati Trahtani

Prawira Hady Wijaya

Abimail Uniqa

KELAHIRAN
Telah lahir dengan selamat:
1. Tristan Aldani Wicaksana (pep. Bulukerto) pada hari Rabu, 8 April 2009, anak laki-laki pertama dari Bp. Sri Supriyono dan Ibu Suprihatin.
2. Aprilia Ayu Kristin (pep. Bulukerto) pada hari Rabu, 15 April 2009, anak ketiga dari Bp. Suyoto dan Ibu Narni.
3. Caraka Jati Trahtani (pep. Bulukerto) pada hariSabtu, 18 April 2009, anak ketiga dari Bp. Sri Sutardi dan Ibu Daniel.
4. Abimail Uniqa (pep. Purwantoro) pada hari Rabu, 6 Mei 2009, anak kedua dari Bp. Ayub dan Ibu Nining.
5. Prawira Hady Wijaya (pep. Purwantoro), pada hari Kamis, 7 Mei 2009, anak pertama dari Bp. Kristiono dan Ibu Indi.

KEMATIAN
Telah berpulang ke rumah Bapa dengan tenang:
1. Mbah Kartoyono (pep. Bulukerto) pada hari Kamis, 16 April 2009.
2. Mbah Karso (pep. Bulukerto) pada hari Sabtu, 18 April 2009.
3. Mbah Saerah (pep. Bulukerto) pada hari Senin, 27 April 2009.

SIDHI
Dilayankan sidhi atas diri Hananto (pep. Bulukerto) pada Minggu, 19 April 2009.

BAPTIS
Telah dibabtis pada hari Minggu, 10 Mei 2009 di pep. Gondopolo yaitu Ranung Panjalu Jati (Bp.
Sungkono & Ibu Dwi Harsini).

PA KOMPA
PA KOMPA bulan Mei ini bertempat di pep. Bulukerto pada hari Minggu, 24 Mei 2009 dengan tema “Aku MilikMU” dengan pembicara Pdt. Yahya. Acara kali ini dimeriahkan dengan
lomba membuat tumpeng karena bertepatan dengan ulang tahun GKJ Purwantoro.
Sedangkan PA bulan Juni diadakan di pep. Bulukerto pada hari Minggu, 28 Juni 2009, dengan pembicara Ibu Yahya.

Lomba membuat tumpeng


KWD
Pada hari Minggu, 17 Mei 2009 KWD mengadakan syukuran ulang tahun GKJ Purwantoro ke-14 di Balai Kelurahan Kismantoro. Yang istimewa adalah tampilnya Paduan Suara KWD GKJ
Purwantoro yang pertama kali setelah 4 bulan latihan dengan intensif, ada 14 doorprise dan pemotongan tumpeng.
Penyerahan potongan tumpeng

Sedangkan pada Minggu, 21 Juni 2009 di Pepantan Randusari KWD mengadakan acara riyaya undhuh-undhuh, diadakan lelang juga berupa barang-barang hasil panenan.

Paduan Suara KWD


PERSEKUTUAN PENGURUS KOMPA
KOMPA mengadakan persekutuan pengurus secara rutin setiap 2 bulan sekali dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan kekompakan sesama pengurus KOMPA.
Untuk bulan Mei, persekutuan pengurus dilaksanakan di rumah ketua KOMPA, Sdri. Ina (pep. Purwantoro) pada hari Minggu, 3 Mei 2009 dengan mengambil tema “Iman Penuh Pengharapan” dengan pembicaranya adalah Pdt. Yahya.

RIYAYA UNDHUH-UNDHUH
GKJ Purwantoro mengadakan Riyaya Undhuh-Undhuh tahun 2009 ini pada hari Minggu, 31 Mei 2009 serentak di semua pepanthan dalam bentuk uang.

PELATIHAN KOMPA
KOMPA mengadakan pelatihan MC dan singer di pep. Bulukerto pada hari Sabtu, 9 Mei 2009 dipimpin oleh Bp. Sri Sutardi. Acara ini bertujuan untuk mempersiapkan mental kaum muda
GKJ Purwantoro yang bisa diterapkan dalam acara seperti perayaan Natal, Paskah ataupun persekutuan lainnya.

Bp. Sri Sutardi

PERNIKAHAN

Pernikahan Sugiyono (pep. Randusari) dengan Ratmi (GKJ Wuryantoro) dilaksanakan di GKJ Wuryantoro pep. Pule pada hari Sabtu, 30 Mei 2009. Selamat menempuh hidup baru.

PEMENANG LOMBA MENULIS KENANGAN SEKOLAH MINGGU
KOMISI Sekolah Minggu mengadakan lomba menulis kenangan Sekolah Minggu dan berikut adalah nama pemenangnya:
1. Asrie Lesningati (Purwantoro)
2. Mamik Dwi Rahayu (Gondopolo)
3. Hendrika Wijaya / Ndindit (Purwantoro)
Selamat kepada para pemenang semoga makin giat menulis.


Hendrika Wijaya